Menu

Mode Gelap
ULP Pacitan Dikunjungi Komisaris PLN, Diapresiasi atas Prestasi Nasional Bahagia Terima Sertifikat, Romiyatun Beri AHY Oleh-Oleh Jambu Air Renovasi Sekolah Rakyat Pacitan Capai 85 Persen, AHY Tinjau Lokasi Mahasiswi Asal Kebonagung Tewas dalam Kecelakaan di Tegalombo, Ini Kronologinya Tak Terbukti Jadi Mucikari, Perempuan Asal Wonogiri Dibebaskan PN Pacitan Gedung Diklat BKPSDM Pacitan Siap Difungsikan Jadi Sekolah Rakyat

Peristiwa

Hujan Deras, Dua Rumah di Kecamatan Nawangan Tertimbun Longsor

badge-check


					Hujan Deras, Dua Rumah di Kecamatan Nawangan Tertimbun Longsor Perbesar

Nawangan – Lensa Pacitan, Hujan deras yang mengguyur wilayah Kecamatan Nawangan pada Jumat (18/4/2025) sore memicu bencana tanah longsor di Desa Mujing. Dua rumah warga rusak akibat peristiwa tersebut.

Kejadian pertama menimpa rumah milik Deran (65), warga Dusun Ploso, Desa Mujing. Rumah semi permanen miliknya tertimpa material longsor berupa tanah dari tebing setinggi sekitar 15 meter yang berada di samping bangunan.

“Akibatnya, dinding rumah jebol karena banyaknya material yang turun,” ujar Kapolsek Nawangan, Iptu Yuyun Krisdiantoro, saat dikonfirmasi usai meninjau lokasi kejadian pada Sabtu (19/4/2025).

Tak berselang lama, sekitar pukul 15.30 WIB, pihaknya kembali menerima laporan longsor serupa yang menimpa rumah Teni (70), warga Dusun Pakel, desa setempat. Tanah longsor kembali menghantam rumah milik lansia tersebut hingga mengakibatkan kerusakan.

“Tidak ada korban jiwa dalam dua kejadian ini, namun kerugian materi diperkirakan mencapai jutaan rupiah,” lanjut Iptu Yuyun.

Pihak kepolisian bersama warga ikut bergotong royong membersihkan material longsoran dan telah melaporkan kejadian tersebut ke BPBD Kabupaten Pacitan. Meski mengalami kerusakan, kedua rumah masih dinyatakan aman untuk dihuni.

Tanah longsor diduga kuat dipicu oleh hujan berintensitas tinggi yang mengguyur kawasan tersebut selama beberapa jam. Warga diminta tetap waspada terhadap potensi longsor susulan, mengingat cuaca ekstrem diperkirakan masih berlanjut dalam beberapa hari ke depan. (not)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Mahasiswi Asal Kebonagung Tewas dalam Kecelakaan di Tegalombo, Ini Kronologinya

2 Juli 2025 - 18:51 WIB

Akibat Crane Tak Berfungsi, Truk Pengangkut Tiang Listrik Terguling

22 Juni 2025 - 18:06 WIB

Tabrakan di Jalur Pacitan–Trenggalek, Pelajar Luka Serius akibat Lampu Motor Mati

22 Juni 2025 - 09:48 WIB

Jasad Anak Perempuan Korban Tenggelam di Pancer Ditemukan, Dua Lainnya Masih Dicari

21 Juni 2025 - 13:14 WIB

Empat Orang Terseret Ombak di Pantai Pancer Door Pacitan, Satu Ditemukan Meninggal Dunia

21 Juni 2025 - 05:22 WIB

Trending di Peristiwa