Harga Kedelai Naik Rp1.700, Biaya Produksi Tahu di Pacitan Membengkak - Lensa Pacitan

Menu

Mode Gelap
Ulah Iseng Siswi SMP di Pacitan Jari dimasukkan Ke Lubang Kursi Puluhan Kapal Nelayan Cilacap Berteduh di Teluk Pacitan Akibat Cuaca Buruk Tanly Jajaki Investasi Hotel di Pacitan, Bupati Sambut Positif Pasar Hewan di Pacitan Kembali Dibuka dengan Pengawasan Ketat, 1.369 Ekor Ternak Terinfeksi PMK Diduga Curi Uang dan Emas, Warga Nawangan Diamankan Polisi Wisma Atlet Pacitan Direhabilitasi, Siap Jadi Hunian Bagi Atlet

Ekonomi

Harga Kedelai Naik Rp1.700, Biaya Produksi Tahu di Pacitan Membengkak

badge-check


					Pabrik Tahu Langgeng Jaya Arjowinangun (foto:Trinoto) Perbesar

Pabrik Tahu Langgeng Jaya Arjowinangun (foto:Trinoto)

Pacitan – lensapacitan.com, Kenaikan harga kedelai impor asal Amerika Serikat membuat biaya produksi tahu di Pacitan meningkat. Sejak Desember 2024, harga kedelai yang sebelumnya dijual Rp8.200 per kilogram kini mencapai Rp9.900 per kilogram.

Dodik Winoto, produsen tahu di Dusun Pager, Desa Arjowinangun, Kecamatan Pacitan, mengungkapkan bahwa meski biaya produksi melonjak, pihaknya tetap mempertahankan proses produksi seperti biasa.

“Kenaikannya bertahap, mulai dari Rp100 hingga Rp200 per kilogram. Sama seperti sebelumnya, kedelai memang selalu naik,” ujarnya.

Meski menghadapi kenaikan biaya, Dodik tidak mengecilkan ukuran tahu maupun menaikkan harga jual. “Harga tetap sama, Rp28 ribu perpapan,” jelasnya.

Dodik juga menyebut belum ada keluhan dari pengusaha tahu lainnya terkait dampak kenaikan harga kedelai ini. “Sejauh ini rekan-rekan pengusaha tahu masih bisa bertahan meski situasinya tidak mudah,” tambahnya.

Demi menjaga stabilitas harga di pasaran, Dodik mengaku rela pendapatannya menurun agar tahu tetap terjangkau bagi masyarakat. (not)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Pasar Hewan di Pacitan Kembali Dibuka dengan Pengawasan Ketat, 1.369 Ekor Ternak Terinfeksi PMK

6 Februari 2025 - 05:59 WIB

Pemkab Pacitan Siapkan Lapak UMKM Jelang Kejurnas Jujitsu 2025

24 Januari 2025 - 17:55 WIB

Penutupan Pasar Hewan di Pacitan Akibat PMK, Dodik Prahcoyo: Belum Jadi Solusi Tepat

23 Januari 2025 - 15:31 WIB

Harga Kambing di Pacitan Turun Drastis Akibat Wabah PMK

23 Januari 2025 - 12:50 WIB

Hiswana Migas Ingatkan Pengecer LPG 3 Kg Tidak Naikkan Harga Semena-mena

15 Januari 2025 - 22:37 WIB

Trending di Ekonomi