Anggota DPRD Pacitan Ini Bantu Warga Lakukan Penyemprotan Disinifektan - Lensa Pacitan

Menu

Mode Gelap
Ulah Iseng Siswi SMP di Pacitan Jari dimasukkan Ke Lubang Kursi Puluhan Kapal Nelayan Cilacap Berteduh di Teluk Pacitan Akibat Cuaca Buruk Tanly Jajaki Investasi Hotel di Pacitan, Bupati Sambut Positif Pasar Hewan di Pacitan Kembali Dibuka dengan Pengawasan Ketat, 1.369 Ekor Ternak Terinfeksi PMK Diduga Curi Uang dan Emas, Warga Nawangan Diamankan Polisi Wisma Atlet Pacitan Direhabilitasi, Siap Jadi Hunian Bagi Atlet

COVID-19

Anggota DPRD Pacitan Ini Bantu Warga Lakukan Penyemprotan Disinifektan

badge-check

NGADIROJO – lensapacitan.com, Masa darurat Covid-19 saat ini membuat seluruh pihak ikut memberikan rasa kepedulian terhadap virus yang sudah menjadi pandemi tersebut.

Berbagai upaya dilakukan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Selain pemerintah, kelompok masyarakat, ormas, kepedulian itu juga ditunjukan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pacitan.

Hariawan, ST merupakan anggota DPRD Pacitan Dapil V (Ngadirojo – Sudimoro) terjun langsung ke tengah-tengah masyarakat bersama Komunitas Relawan Hariawan (HRW) untuk mengedukasi masyarakat dengan cara melakukan penyemprotan disinfektan.

“Kegiatan penyemprotan disinfektan sudah kami lakukan di wilayah Kec. Ngadirojo dan Kec. Sudimoro, untuk kali ini kita fokuskan di Desa Wonodadi Wetan, Kec. Ngadirojo, selain melakukan penyemprotan di rumah warga, penyemprotan juga kami fokuskan di Masjid dan Musholla” Ujarnya.

“Saya dan Komunitas Relawan Hariawan (HRW) merasa bertanggung jawab untuk melakukan kegiatan ini, karena penyemprotan disinfektan merupakan salah satu upaya untuk memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19. Saya juga menghimbau kepada seluruh warga untuk menjaga kesehatan, mengikuti himbauan pemerintah dan jika keluar rumah diharapkan untuk menggunaka masker” Terang Politisi Partai NasDem tersebut.

Sementara itu Kepala Desa Wonodadi Wetan, Bakhtiar menyambut positif kegiatan yang dilakukan Pak Hariawan beserta Komunitas Relawan Hariawan (HRW).

“Saya mewakili Pemerintah Desa dan masyarakat Desa Wonodadi Wetan mengucapkan terima kasih, semoga dengan adanya penyemprotan cairan desinfektan ini dapat mematikan penyebaran Virus Covid-19 di desa kami” Ujarnya.(yop/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Partai Demokrat Pacitan Bagikan Sembako Pada Pasien Positif

12 Juli 2021 - 03:50 WIB

Polisi Jadi Kurir Makanan Bagi Warga Yang Jalani Isolasi Mandiri

12 Maret 2021 - 10:11 WIB

Polres Pacitan Sumbang Genose Ke Pemkab Pacitan

12 Maret 2021 - 09:26 WIB

Pemkab Pacitan Evaluasi Penerapan PPKM Mikro

23 Februari 2021 - 03:36 WIB

Pemerintah Pacitan Tak Lagi Tanggung Biaya Karantina Mandiri

29 Januari 2021 - 11:43 WIB

Trending di COVID-19