Menu

Mode Gelap
Bendahara Desa Klesem Jadi Atensi Polisi, Kapolres Pacitan Kumpulkan 30 Kades Pura-pura Dibegal, Warga Arjosari Pacitan Ternyata Gadaikan Motor Setelah Kalah Slot Lima ODGJ di Pacitan Direhabilitasi, Kapolres Turun Langsung Lepas Pasung Karmin Sepanjang 2025, Damkar Satpol PP Pacitan Tangani Puluhan Kebakaran dan Ratusan Evakuasi Unik Wisata Sungai Maron Kian Hijau, PLN Nusantara Power Hadirkan Energi Bersih dan Pemberdayaan Warga Setelah Bertahun-tahun Dipasung, Karmin Pacitan Akhirnya Dapat Rehabilitasi

Kesehatan

Program Cek Kesehatan Gratis, Rudi Handoko: Bagaimana Jika Penyakit Berat?

badge-check


 Program Cek Kesehatan Gratis, Rudi Handoko: Bagaimana Jika Penyakit Berat? Perbesar

PACITAN – Lensa Pacitan, Mulai hari ini, Selasa (11/2/2025), program pemeriksaan kesehatan gratis resmi diluncurkan di Pacitan. Program ini merupakan inisiatif pemerintah pusat yang bertujuan meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap kesehatan serta mendukung deteksi dini berbagai penyakit.

Ketua Komisi II DPRD Pacitan, Rudi Handoko, menekankan pentingnya persiapan dan perencanaan yang matang agar program ini berjalan optimal. Ia menegaskan bahwa program cek kesehatan gratis sangat bermanfaat bagi masyarakat, sekaligus menjadi bukti kehadiran pemerintah dalam menjamin kesehatan warga khususnya Pacitan.

“Pada prinsipnya, program ini sangat baik. Masyarakat harus benar-benar merasakan manfaatnya, dan pemerintah harus memastikan layanan ini bisa menjangkau seluruh warga yang membutuhkan,” ujar Rudi Handoko, politisi Partai Demokrat.

Rudi juga berencana berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan dan puskesmas untuk mengetahui respons masyarakat serta jenis penyakit yang mendapatkan fasilitas pemeriksaan gratis.

Selain itu, ia mempertanyakan bagaimana tindak lanjut bagi pasien dengan penyakit berat yang membutuhkan rujukan, apakah biaya pengobatan lanjutan juga akan ditanggung dalam program ini.

“Kita harus tanyakan ke Dinas Kesehatan, bagaimana jika penyakit yang terdeteksi masuk kategori berat dan perlu dirujuk? Apakah itu juga gratis? Ini yang perlu diperjelas agar masyarakat tidak bingung,” tambahnya.

Lebih lanjut, Rudi menyoroti pentingnya pendataan by name by address agar program ini berjalan efektif dan menyasar masyarakat yang benar-benar membutuhkan. Serta memastikan tengah berulang tahun.

“Kami berharap program ini sukses dan bisa meningkatkan kesehatan masyarakat Pacitan secara keseluruhan,” pungkasnya.

Cek kesehatan gratis hari ini sudah dimulai, baik untuk bayi baru lahir, balita, dewasa, maupun lansia. Program ini bisa dilakukan di seluruh Puskesmas di Indonesia dengan berbagai jenis skrining untuk memeriksa kesehatan masyarakat.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Pacitan Nihil Kasus Super Flu H3N2, Dinkes Imbau Warga Tak Panik

8 Januari 2026 - 22:09 WIB

Kasus Flu Singapura Meningkat, 15 Balita di Pacitan Terinfeksi: Dinkes Minta Orang Tua Perketat Kebersihan Dan Kewaspadaan 

11 Desember 2025 - 14:06 WIB

Molamil Papa”, Inovasi Jemput Bola Nakes untuk Tingkatkan Kesehatan Ibu Hamil di Daerah Terpencil

5 November 2025 - 09:14 WIB

Agar Aman dan Sehat, Penjamah Makanan MBG di Pacitan Dapat Pembekalan Higiene Sanitasi

26 Oktober 2025 - 19:37 WIB

Jaga Kualitas Makan Bergizi Gratis, BGN Gelar Bimtek Penjamah Makanan di Pacitan

25 Oktober 2025 - 16:48 WIB

Trending di Kesehatan