PACITAN – lensapacitan.com, Hujan turun mewarnai Salat Id di Alun-alun Pacitan. Meski begitu keseluruhan prosesi berjalan lancar. Ribuan jemaah yang memadati kawasan tersebut juga tampak khidmat.
Salat Id berjemaah dimulai tepat puul 06.15 WIB. Bertindak sebagai imam ustadz Muhammad Assadul Juhdi Al Mubarok dari Pengurus Daerah Muhammadiyah Pacitan.
Saat memasuki rekaat kedua, hujan turun makin deras. Pun begitu jemaah tetap bergeming melaksanakan rukun salat hingga selesai. Saat khutbah barulah mereka menutup kepala dengan sajadah atau payung.
Pelaksanaan Salat Id ormas Muhammadiyah di Alun-alun Pacitan adalah kedua kalinya digelar sejak tahun 1970-an. Selama puluhan tahun salat Id dilaksanakan di sejumlah lapangan, baik di kota maupun wilayah kecamatan.
“Karena saat itu jemaah masih memungkinkan melaksanakan Salat Id lapangan kecil. Karena belakangan jamaah meluap ada usulan (Salat Id) dilaksanakan di alun-alun. Kami sampaikan permohonan izin kepada pemkab dan diizinkan,” kata Ketua PDM Muhammadiyah Pacitan Suprayitno Ahmad.