Menu

Mode Gelap
Seorang Jemaah Pacitan Tertunda Kepulangannya karena Sakit, Masih Dirawat di Madinah Tiga Lifter Putri Pacitan Borong 8 Medali di Porprov Jatim 2025 Antisipasi Wisatawan Tenggelam, Petugas Tempatkan Ban dan Rambu Larangan Berenang 10.689 Peserta PBI-JK di Pacitan Dinonaktifkan, Warga Diminta Segera Cek Kepesertaan Disparbudpora Pacitan Siap Sambut Wisatawan Saat Libur Panjang Sekolah Akibat Crane Tak Berfungsi, Truk Pengangkut Tiang Listrik Terguling

Peristiwa

Mendahului di Jembatan, Pemotor Asal Mangunharjo Tewas Tabrakan dengan Truk

badge-check


					Mendahului di Jembatan, Pemotor Asal Mangunharjo Tewas Tabrakan dengan Truk Perbesar

Pacitan – Lensa Pacitan, Kecelakaan maut terjadi di Jalan Provinsi Pacitan–Ponorogo, tepatnya di jembatan Desa Semanten, Kecamatan Pacitan, Kamis (1/5/2025). Seorang pengendara sepeda motor asal Desa Mangunharjo, Kecamatan Arjosari, tewas di lokasi kejadian setelah bertabrakan dengan truk engkel dari arah berlawanan.

Korban Tatag Sutadi mengendarai sepeda motor Honda Revo dengan nomor polisi B 6443 WCI dan berboncengan dengan istrinya Bekti Astuti Saat melaju dari arah Pacitan, korban berusaha mendahului sebuah mobil Honda Mobilio dengan kecepatan tinggi. Namun nahas, dari arah berlawanan datang truk engkel bernomor polisi AE 8718 YF yang dikemudikan Agung Rudi Sanjaya warga desa Kebondalem Kecamatan Tegalombo.

“Karena jalan di jembatan menyempit, tabrakan tidak bisa dihindari,” ujar Kasat Lantas Polres Pacitan, AKP Dwi Purwanto dalam keterangannya.

Akibat benturan keras, pengendara sepeda motor dinyatakan meninggal dunia di tempat kejadian, sementara istrinya mengalami luka berat. Sopir truk dilaporkan selamat.

Petugas Unit Laka Lantas Polres Pacitan bersama tenaga medis segera tiba di lokasi dan mengevakuasi korban ke RSUD dr. Darsono menggunakan ambulans.

AKP Dwi Purwanto mengimbau kepada para pengendara agar lebih berhati-hati, terutama saat melintas di jembatan yang memiliki ruas jalan lebih sempit dibanding jalan biasa.

“Mohon perhatikan garis marka jalan, jangan memaksakan diri mendahului di tempat yang tidak aman,” tegasnya. (not)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Akibat Crane Tak Berfungsi, Truk Pengangkut Tiang Listrik Terguling

22 Juni 2025 - 18:06 WIB

Tabrakan di Jalur Pacitan–Trenggalek, Pelajar Luka Serius akibat Lampu Motor Mati

22 Juni 2025 - 09:48 WIB

Jasad Anak Perempuan Korban Tenggelam di Pancer Ditemukan, Dua Lainnya Masih Dicari

21 Juni 2025 - 13:14 WIB

Empat Orang Terseret Ombak di Pantai Pancer Door Pacitan, Satu Ditemukan Meninggal Dunia

21 Juni 2025 - 05:22 WIB

Misteri Jasad Suprapti, Ditemukan Tergeletak di Bibir Pantai

20 Juni 2025 - 11:23 WIB

Trending di Peristiwa