Menu

Mode Gelap
Pacitan Nihil Kasus Super Flu H3N2, Dinkes Imbau Warga Tak Panik Atlet Angkat Besi Pacitan Luluk Diana Terima Bonus dari Pemkab Pacitan Diduga Sopir Mengantuk, Truk Muat Ayam Nyaris Terjun ke Jurang di Jalur Pacitan–Pringkuku Damkar Satpol PP Pacitan Evakuasi Sarang Vespa dan Ular Kobra di Pringkuku Bersihkan Sampah Kandang Sapi Milik Warga Donorojo Pacitn Terbakar Libur Nataru, Kunjungan Wisatawan ke Pacitan Tembus 174 Ribu Orang

Kekeringan

Pendistribusian Terbatas, Warga Tak Kebagihan Jatah Air Bersih

badge-check

KEBONAGUNG – lensapacitan.com, Saat ada bantuan air bersih datang, warga berbondong-bondong menyerbu tangki air bersih, hanya untuk mendapatkan satu atau dua jerigen air secara gratis. Bagi warga yang rumahnya berada di dekat jalan raya, saat ada mobil tangki datang, mereka bisa langsung berlari membawa wadah dan mendapatkan air.

Namun lain cerita bagi warga yang bermukim di pelosok, mereka harus tetap mencari air ke sumber yang jaraknya cukup jauh, karena tidak kebagihan jatah droping air bersih.
“Kalau pas tahu ada kiriman air, ya kita nunggu, sambil menyiapkan wadah yang kita punya, tapi kan kadang tidak tahu kapan ada bantuan, apalagi yang rumahnya jauh dari jalan raya,” Kata Anis Mualifah, Warga Dusun Duren Desa Klesem, Kebonagung.
Lain halnya dengan Nafsiah, warga Dusun Blimbing, Klesem, Kebonagung, Pacitan, pulang ke rumah dengan wajah semringah. Perempuan itu kebagian jatah air bersih kiriman Polres Pacitan Selasa (13/8). Kendati bantuan yang diterima itu diperkirakan hanya cukup dua hari. ‘’Itu pun sudah ngirit untuk keperluan masak dan minum,’’ katanya.
Ribuan liter air yang di-dropping ke Dusun Blimbing terbatas. Puluhan warga berebut mendapatkan jatah tersebut. Membawa berbagai wadah seperti jeriken, gentong plastik, dan ember. Sebab, bila tidak kebagian jatah, warga harus mencari air bersih ke sumber Kali Uluh. Jarak yang ditempuh cukup jauh, memakan waktu 30 menit perjalanan. ‘’Selain itu, warga membeli air bersih, harganya Rp 15 ribu per gentong,’’ sebutnya. (not)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Damkar Satpol PP Pacitan Evakuasi Sarang Vespa dan Ular Kobra di Pringkuku

8 Januari 2026 - 21:54 WIB

Tulang Kerangka Manusia Ditemukan di Gunung Jinem, Diduga Warga yang Hilang 5 Bulan Lalu

3 Januari 2026 - 15:04 WIB

Gudang Serbuk Kayu di Pabrik Kayu Lapis Donorojo Pacitan Terbakar

30 Desember 2025 - 19:14 WIB

Empat Korban Meninggal di Tol Pejagan–Pemalang Dimakamkan di Pacitan

14 Desember 2025 - 19:52 WIB

Unit Penjinak Bom Polda Jatim Sisir Lokasi Ledakan di Pacitan, Ditemukan Sisa Bahan Peledak Lemah

14 Desember 2025 - 19:34 WIB

Trending di Peristiwa