Menu

Mode Gelap
Setelah Bertahun-tahun Dipasung, Karmin Pacitan Akhirnya Dapat Rehabilitasi Pacitan Selidiki Dugaan Penyelewengan Dana Desa Klesem Kasus Mbah Tarman Masih di Tahap Penyidikan, Berkas Belum P21 Pembangunan Sekolah Rakyat Pacitan Dimulai, Target Rampung Agustus 2026 Sepanjang 2025, BPBD Pacitan Catat 1.135 Kejadian Gempa di Pacitan Bendahara Desa Klesem Diduga Gelapkan Dana Desa, Kabur Bawa Laptop dan Berkas Penting

Pariwisata

Pantai Watu Bale: Alternatif Wisata Menarik dengan Pesona Alam dan Tantangan Adrenalin

badge-check


 Pantai Watu Bale: Alternatif Wisata Menarik dengan Pesona Alam dan Tantangan Adrenalin Perbesar

Tulakan – lensapacitan.com, Jika Anda mencari destinasi wisata yang unik dan berbeda, Pantai Watu Bale di Desa Jetak, Kecamatan Tulakan, Pacitan, bisa menjadi pilihan. Dengan panorama Samudera Hindia yang memukau, deburan ombak yang menghantam karang, hingga jembatan gantung menantang, pantai ini menawarkan pengalaman liburan yang tak terlupakan.

Hanya butuh sekitar 25 menit perjalanan dari pusat kota Pacitan ke arah timur melalui Jalan Lintas Selatan Pacitan-Trenggalek. Setibanya di Desa Jetak, rambu penunjuk jalan akan memandu wisatawan ke kawasan ini. Kendaraan roda dua maupun roda empat bisa mencapai area parkir, dilanjutkan berjalan kaki sejauh 200 meter menuju pantai. Akses jalan menuju lokasi pun terbilang memadai.

Pantai Watu Bale memiliki berbagai fasilitas yang dirancang untuk kenyamanan pengunjung. Gazebo-gazebo di atas tebing memberikan pemandangan langsung ke laut lepas. Pohon pandan besar dengan kursi kayu panjang di bawahnya menjadi tempat favorit untuk bersantai menikmati suasana. Demi keamanan, pengelola juga telah memasang pagar tali di sepanjang tebing.

Bagian timur pantai memiliki dua ayunan unik bertuliskan Mimi dan Mintuno. Nama tersebut melambangkan keharmonisan dua sejoli, menjadikannya lokasi yang menarik untuk berfoto. “Pantai ini keren banget! Berkali-kali ke sini, tetap seru,” ujar Yofie, pengunjung asal Tulungagung

Namun, daya tarik utama Pantai Watu Bale adalah jembatan gantung sepanjang 100 meter yang menghubungkan tebing dengan pulau karang di tengah laut. Wisatawan yang ingin melintasi jembatan ini cukup membayar Rp 50 ribu, termasuk pendampingan dari petugas. Sementara itu, untuk berfoto dengan latar belakang jembatan, tarifnya hanya Rp 10 ribu.

“Tarif masuk tetap Rp 10 ribu per orang, tanpa ada kenaikan,” kata Rofiq, petugas Pantai Watu Bale.

Ninit Puji Astuti, wisatawan asal Magetan, mengaku terkesan dengan keindahan pantai ini. “Air lautnya biru sekali, ombaknya seperti menyambut kedatangan wisatawan. Pantainya juga hijau, dikelilingi pepohonan dan perbukitan yang menyejukkan mata,” ujarnya.

Selain Pantai Watu Bale, wisatawan dapat menjelajahi destinasi lain di jalur yang sama, seperti Pantai Soge, Pantai Taman, dan Pantai Pidakan. Dengan keindahan alam yang memukau serta fasilitas lengkap, Pantai Watu Bale menjadi destinasi liburan yang wajib dikunjungi di Pacitan.(not)

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Gotong Royong Nelayan Pacitan Pertahankan Tradisi Tangkap Ikan Eretan

10 Januari 2026 - 19:42 WIB

Libur Nataru, Kunjungan Wisatawan ke Pacitan Tembus 174 Ribu Orang

7 Januari 2026 - 20:16 WIB

Gubernur Jatim dan Kaka Slank Tanam Mangrove, Resmikan Pusdiklat PRBBK di Watumejo Pacitan

23 Desember 2025 - 09:03 WIB

Paranet Semrawut di Pantai Klayar, Pemkab Pacitan Mulai Lakukan Penataan

30 November 2025 - 20:44 WIB

Pembangunan Goed President Hotel Pacitan Resmi Dimulai, SBY dan Hermanto Tanoko Lakukan Peletakan Batu Pertama

29 November 2025 - 17:28 WIB

Trending di Pariwisata