Menu

Mode Gelap
Keracunan Gas di Terowongan, Dua Penambang Pacitan Meninggal Dunia Dua Pekerja Tambang Batu Ungkal di Pacitan Tewas Diduga Karena Menghirup Gas Sakit Hati Disebut Cucu Pungut, Remaja di Pacitan Tega Bacok Neneknya Kemenag Gandeng Axioo dan Intel Latih Guru Madrasah di Pacitan Hadapi Era AI Klub Bhayangkara SKP Pacitan, Raih Juara 4 Kejurprov Antar Klub U-19 Piala Walikota Surabaya 2025 Pernikahan Viral Pacitan: Tamu Undangan Dapat ‘Angpao’ Usai Saksikan Shela-Tarman Janji Suci

Ekonomi

Harga Telur Ayam Ras Dan Cabai Naik Di Pacitan Menjelang Ramadhan

badge-check


 Harga Telur Ayam Ras Dan Cabai Naik Di Pacitan Menjelang Ramadhan Perbesar

Pacitan, lensapacitan.com – Sejumlah komoditas bahan pokok di Pacitan kembali mengalami kenaikan harga menjelang Ramadhan. Setelah beras, kini giliran telur ayam ras dan cabai yang mengalami kenaikan harga cukup signifikan.

Harga telur ayam ras di Pasar Arjowinangun, Pacitan, telah naik menjadi Rp 31 ribu per kilogram (kg) dari harga sebelumnya yang mencapai Rp 25 ribu per kg. 

Menurut Parwati, seorang pedagang setempat, kenaikan harga ini terjadi dalam sepekan terakhir. ‘’Harga telur ayam ras naik Rp 6.000 sejak sepekan terakhir,”katanya

Ia menjelaskan bahwa kenaikan harga disebabkan oleh meningkatnya permintaan dan berkurangnya pasokan. Meski harga telur ayam ras naik, permintaan konsumen tidak menurun, terutama karena banyak yang membutuhkan telur untuk acara hajatan menjelang Ramadhan. “Dari peternak harganya juga naik, mungkin karena kebutuhan hajatan ini,’’ tambahnya. 

Selain telur ayam ras, harga cabai juga mengalami kenaikan drastis. Harga cabai merah keriting melonjak menjadi 90 ribu per kg dari harga sebelumnya Rp 70 ribu per kg, sedangkan harga cabai rawit naik menjadi 80 ribu per kg.

Seorang pembeli mengaku terpaksa membeli telur setengah kilogram saja karena dampak kenaikan harga telur dan kebutuhan lainnya, sehingga uang bisa digunakan untuk kebutuhan lainnya.

“Uangnya harus dibagi untuk beli kebutuhan lainnya, karena semuanya naik,” kata Dea Maharani. 

Kepala Dinas Perdagangan dan Tenaga Kerja (Disdagnaker) Pacitan, Acep Suherman, menjelaskan bahwa kenaikan harga ini disebabkan oleh meningkatnya permintaan menjelang Ramadhan

“Ini karena permintaan meningkatkan jelang Ramadan, dan sudah menjadi siklus tahunan,” jelas Acep. 

Menurut data yang dihimpun, kenaikan harga telur ayam ras dan cabai ini juga terjadi di beberapa daerah lain di Indonesia menjelang bulan Ramadhan. Masyarakat diharapkan dapat mengatur kebutuhan dan pengeluaran dengan bijak menjelang bulan puasa agar tidak terkena dampak kenaikan harga barang kebutuhan pokok.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Pusat Oleh-Oleh Pacitan Diserbu Rombongan Bimteknas Demokrat

24 September 2025 - 15:06 WIB

Bajingan, Kuliner Sederhana Pacitan yang Memikat Lidah Tamu Bimteknas Demokrat

23 September 2025 - 13:35 WIB

Ramai Peserta Bimteknas Demokrat, Jualan Pedagang Pancer Dor Laris Manis

23 September 2025 - 13:01 WIB

Bimteknas Demokrat, Berkah Bagi Pengusaha Transportasi Pacitan

22 September 2025 - 11:43 WIB

Dorong Ekonomi Lokal, Koperasi Desa Merah Putih Punjung Resmi Beroperasi

9 September 2025 - 12:55 WIB

Trending di Ekonomi