Menu

Mode Gelap
Agar Aman dan Sehat, Penjamah Makanan MBG di Pacitan Dapat Pembekalan Higiene Sanitasi Jaga Kualitas Makan Bergizi Gratis, BGN Gelar Bimtek Penjamah Makanan di Pacitan Pedet Berkaki Enam Lahir di Pringkuku, Pacitan, Bikin Heboh Warga DBHCHT Pacitan Dorong Peningkatan Layanan Kesehatan, Dinkes Salurkan Rp 10,28 Miliar untuk Obat dan Renovasi Faskes Keracunan Gas di Terowongan, Dua Penambang Pacitan Meninggal Dunia Dua Pekerja Tambang Batu Ungkal di Pacitan Tewas Diduga Karena Menghirup Gas

Pariwisata

Parai Beach Resort Telengria Pacitan Targetkan 7.000 Pengunjung per Hari Saat Libur Lebaran

badge-check


 Parai Beach Resort Telengria Pacitan Targetkan 7.000 Pengunjung per Hari Saat Libur Lebaran Perbesar

PACITAN – Lensa Pacitan, Menjelang libur Lebaran, Parai Beach Resort Telengria Pacitan mulai berbenah untuk menyambut lonjakan wisatawan. Manajemen menargetkan kunjungan mencapai 5.000 hingga 6.000 wisatawan per hari, dengan puncak kunjungan diperkirakan mencapai 7.000 orang pada H+3 dan akhir pekan terakhir libur Lebaran.

“Semua fasilitas kami perbaiki dan tambah, termasuk spot foto dan sarana yang mengalami kerusakan. Intinya, kami ingin memberikan pengalaman terbaik bagi pengunjung,” ujar Suyitno, General Manager Parai Beach Resort Telengria Pacitan, Jumat (28/3/2025).

Selain pembenahan fasilitas, kesiapan sumber daya manusia (SDM) juga menjadi perhatian utama. “Kami sudah menyiapkan treatment khusus agar tim tetap fit setelah sebulan berpuasa, sehingga pelayanan bisa maksimal saat libur Lebaran,” lanjutnya.

Untuk menambah daya tarik wisatawan, Parai Beach Resort Telengria juga akan menggelar hiburan live musik dangdut mulai H+2 hingga H+7 Lebaran.

Dari sisi keamanan, pihak pengelola telah menyiapkan lifeguard dibibir pantai dan menjalin kerja sama dengan BPBD, TNI, serta Polri guna memastikan keselamatan pengunjung.

Pantai ini memang menjadi salah satu tujuan wisatawan, karena lokasi wisata ini paling dekat dengan kota Pacitan. Tak hanya itu banyak fasilitas dan wahana yang ada menjadi daya tarik tersendiri.

Dengan persiapan yang matang, destinasi wisata ini optimistis mampu menarik ribuan wisatawan yang ingin menikmati momen libur Lebaran di Pantai Telengria, Pacitan. (not)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Dua Nelayan Tenggelam di Perairan Wawaran, Satu Hilang

8 Oktober 2025 - 10:03 WIB

Peserta Bimteknas Demokrat Takjub dengan Keindahan Pantai Kasap, “Raja Ampat-nya Pacitan”

1 Oktober 2025 - 17:00 WIB

Saung Konservasi Sido Lestari Diresmikan, 500 Tukik Dilepas di Pantai Soge

14 September 2025 - 09:41 WIB

Embung Tremas Diresmikan, Pacitan Punya Destinasi Ekowisata Baru dan Solusi Sampah Organik

3 September 2025 - 11:48 WIB

Legislator NTT Kagumi Pantai Pacitan, Lebih Bagus dari Bali dan NTB

31 Agustus 2025 - 14:12 WIB

Trending di Pariwisata